Reporter : Achmad Arif
JATIMKINI.COM, Tim Futsal Jatim U 40 Atas memastikan lolos ke babak 8 besar usai melakukan undian (drawing) pembagian grup Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XVI di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Selasa (20/8/2024)
Tim futsal Jatim yang digawangi oleh Budi Mulyono sebagai Kordinator Tim Futsal Jatim U 40 Atas ini berada di posisi Grup C disepakati ada empat grup pada babak penyisihan. Masing-masing juara dan runner up grup berhak lolos ke bebak delapan besar. Lantaran jumlah peserta hanya 10 tim, maka tiga grup berisikan dua tim dan satu grup berisi tiga tim.
"Semoga hasil baik dalam drawing ini terus berlanjut dalam pertandingan. Meski sudah memastikan lolos, pemain harus tetap fight karena kemenangan di babak penyisihan akan menjadi modal kepercayaan diri di babak delapan besar nantinya," tegas Budi Mulyono usai drawing futsal U 40 Atas di Banjarmasin.
Sementara itu pemain senior futsal Jatim, Eko S yang dipercaya mengambil nomor undian mengatakan, bahwa hasil undian cukup menggembirakan karena tim futsal U 40 Atas berada diposisi aman yakni, di Grup C bersama Jawa Tengah
"Laga derby Jawa ini, hanya menentukan juara grup dan runner up karena keduanya sudah dipastikan lolos 8 besar," ujar Eko
Sementara itu, tim DKI Jakarta kata Eko, harus berjibaku melawan tuan Sumatera Utara dan Kalimantan Tengah untuk berebut dua tiket ke babak berikutnya. Sedangkan tuan rumah Kalsel menempati Grup D bersama juara bertahan Lampung. Di grup B akan bertanding dua tim juga, yaitu Riau dan Aceh.
Sebelumnya wakil ketua Siwo Jatim, Meiga Ridwan menyatakan, bahwa cabor futsal Jatim menjadi andalan untuk meraih medali di ajang Porwanas tahun ini.
"Tim futsal Jatim akan diturunkan dua kategori kelompok umur, selain U-40 ke Atas juga U 40 ke Bawah. Kami berharap kedua tim futsal Jatim bisa meraih medali nantinya," tutup Mega Ridwan juga wakil komandan kontingen Powarnas Jatim ini
Editor : Ali Topan