x
x

Pj Gubernur Jatim Sidak Terminal BBM & LPG. Begini Kondisi Stok BBM Ramadan & Idulfitri

Jumat, 15 Mar 2024 13:02 WIB

Reporter : Peni Widarti

JATIMKINI.COM, Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono melakukan sidak ke Terminal BBM & LPG Surabaya di Kawasan Pelabuhan Perak Surabaya pada Kamis (14/3/2024) guna memastikan pasokan Bahan Bakar Minyak (BBM) dan LPG aman selama Ramadan dan Idulfitri.

Adhy Karyono mengatakan, kunjungan ke terminal BBM dan LPG ini merupakan tindak lanjut dari rapat koordinasi yang dilakukan sebelum Ramadan untuk memastikan melihat kesiapan dari ketersediaan BBM dan LPG selama Ramadan dan Idulfitri. 

“Ketersediaan BBM dan LPG yang dibutuhkan untuk masyarakat khususnya di wilayah Jawa Timur bisa dikatakan yakin bahwa ini sangat mencukupi,” katanya.

Dia mengatakan, umumnya saat arus mudik dari H-7 sampai H+7 ada kenaikan konsumsi BBM yang cukup signifikan. Namun begitu, kesiapan Pertamina Patra Niaga dinyatakan cukup baik dari sisi armada dan stok di tempat penyimpanan yang ada di Integrated Terminal Surabaya yang akan melayani hampir 34 kabupaten dan selebihnya oleh depo Tuban maupun di Malang.

“Tinggal bagaimana mengatasi situasi di lapangan seperti kemacetan, potensi bencana. Nah ini kami sudah sepakat dengan Polda dan Kodam untuk bisa memprioritaskan armada tanki dan mengawal ke SPBU yang jalur regulernya terkena hambatan tadi,” imbuh Adhy.

Executive GM Patra Niaga Jatimbalinus Dwi Puja Ariestya memaparkan, stok LPG Jatim per 14 Maret yakni 50.143 Metrik Ton atau 10 kali lipat konsumsi normal, stok BBM Gasoline (bensin) mencapai 134.257 kl atau 6 kali lipat konsumsi normal harian, Gasoil (diesel) 79.192 kl atau 7 kali lipat konsumsi normal harian, serta Avtur 77.176 kl atau 26 kali lipat konsumsi normal harian.

“Kami menjamin kondisi stok BBM dan LPG dalam keadaan aman,” tutur pria yang akrab disapa Ari ini.

Dia melanjutkan, Pertamina Jatimbalinus juga menyiagakan 19 Storage BBM dan LPG, 741 armada mobil tangki dan 2.150 awak mobil tangki, 3 SPPEK LPG, 1.449 SPBU Reguler/BBM 1 Harga/Mini/Kompak, 53 SPBU Nelayan, 47 SPPBE, 1.014 Agen LPG, 131 Agen LPG NPSO, 12 DPPU.

Kenaikan konsumsi selama Ramadan dan Idulfitri pun diproyeksi antara lain Gasoline (Pertalite, Pertamax, Pertamax Turbo, dan Pertamax Green) meningkat 14,2% terhadap konsumsi normal harian sebelum ramadan 12.863 kl/hari. 

Sedangkan untuk total Gasoil (Biosolar, Dexlite, Pertamina Dex) diprediksi akan turun sebesar 11% terhadap konsumsi normal harian 6.100 kl/hari, dan untuk LPG akan naik 7,7% dari konsumsi normal harian sebesar 4.700 metrik ton/hari.

“Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus menyiapkan layanan Extra untuk BBM dan LPG selama Satgas Ramadhan Idulfitri yang akan ditempatkan di Jalur Tol Trans Jawa dengan rincian 13 SPBU Reguler, 12 kios modular, 4 titik layanan kesehatan dan 3 Mobile Storage dan untuk Non Tol ada 80 Motorist Pertamina Delivery Service dan 4 Mobile Storage,” tambah Ari.

 

 

 

Editor : Peni Widarti

LAINNYA