x
x

Samsung Resmi Luncurkan Galaxy A54 dan A34, Bikin Selfie Jadi Sempurna

Rabu, 15 Mar 2023 19:12 WIB

JatimKini

Dua smartphone inovatif tersebut menunjukkan komitmen Samsung Galaxy dalam menghadirkan pengalaman ponsel yang awesome.

TM Roh, President and Head of Mobile eXperience Business Samsung Electronics, mengatakan berbagai peningkatan baru ditanamkan di Galaxy A series yang populer ini akan membantu pengguna merekam video dengan lebih stabil dan tajam, mengakses layar dengan lebih jelas bahkan dalam kondisi terang, dan melakukan lebih banyak hal karena baterainya sudah mendukung penggunaan lebih dari 2 hari.

"Dengan berbagai peningkatan yang kami tanamkan pada Galaxy A series, kami memastikan lebih banyak orang di seluruh dunia dapat menikmati berbagai inovasi yang transformatif di Galaxy A series, " katanya.

Dia melanjutkan Galaxy A54 5G dan Galaxy A34 5G ini mampu menghadirkan gambar dengan kualitas yang jernih bahkan dalam kondisi terang, mengandalkan kemampuan Nightography dan AI dari Samsung Galaxy.

"Bikin foto selfie yang sempurna atau terhubung dengan keluarga dan teman melalui panggilan video yang super-smooth, akan terlihat dalam detail yang menakjubkan di Galaxy A54 berkat selfie camera 32MP, " imbuhnya.

Adapun ponsel baru ini menghasilkan video kejernihan, bebas efek guncangan dan blur melalui peningkatan pada fitur optical image stabilization (OIS) dan video digital image stabilization (VDIS).

"Sekarang pengguna juga bisa menghilangkan bayangan atau pantulan yang mengganggu kejernihan gambar, berkat hadirnya editing tools yang pertama kali hadir di Galaxy A Series, " ujarnya.

Selain itu kedua perangkat baru ini dibekali layar Super AMOLED seluas 6,4 inci di Galaxy A54 5G dan 6,6 inci di Galaxy A34 5G, dengan Vision Booster yang disempurnakan dan kecepatan refresh 120Hz, tampilan akan tetap terlihat jernih dan tajam saat pengguna bergerak di antara kondisi pencahayaan yang berbeda.

TM Roh menambahkan ponsrl ini juga dilengkapi dengan Samsung Knox sehingga data tetap terkunci dengan keamanan mobile setingkat defense-grade, serta dilengkapi penyimpanan cloud sebesar 100GB dan menyimpan foto dengan mudah ke OneDrive dengan Microsoft 365 Basic selama 6 bulan.

"Galaxy A54 5G dan Galaxy A34 5G akan tersedia pada Maret, dimulai dengan pasar tertentu di Eropa dan Asia Tenggara, " imbuhnya.

Editor : Redaksi

LAINNYA